Pada saaat ini, pemungutan suara mengenai Pedoman Penegakan Kode Etik Universal. Kode Etik Universal (Universal Code of Conduct/UCoC) sedang berlangsung. UCoC bertujuan untuk menciptakan kesetaraan dan mengejawantahkan komitmen terwujudnya suatu gerakan Wikimedia yang ramah dan beragam. UCoC berlaku atas semua anggota komunitas Wikimedia, termasuk staf Yayasan Wikimedia, dan menguraikan norma-norma perilaku yang saling menjalin kita semua sebagai sebuah gerakan. Namun, UCoC memiliki arti yang berbeda-beda untuk masing-masing komunitas.
Komunitas Wikimedia yang berukuran kecil maupun menengah telah mengutarakan semangat mereka terhadap UCoC. Beberapa anggota komunitas mengungkapkan kekhawatiran mereka tentang apa arti UCoC bagi komunitas-komunitas yang memiliki jumlah sukarelawan yang lebih sedikit. Bersama kiriman ini, Anda dapat mendengar pendapat beberapa anggota komunitas dari komunitas yang berukuran kecil dan menengah tentang UCoC.
Pada tanggal 19 Januari, beberapa anggota staf proyek UCoC berbicara dengan anggota komunitas dari komunitas Wikimedia yang berukuran kecil dan menengah. Panelis yang hadir antara lain Uzoma Ozurumba, salah satu pendiri Igbo Wikimedians User Group; Claudia Lo, peneliti desain senior Yayasan Wikimedia; dan Ruby D-Brown, staf program senior Open Foundation West Africa.
Baca terus untuk mengetahui lebih lanjut tentang arti Kode Etik Universal bagi komunitas mereka dan bagaimana Anda dapat memberikan suara untuk meratifikasi Pedoman Penegakan.
Uzoma Ozurumba
Situasi di komunitas kecil dan menengah bersifat cukup rapuh…. sehingga masalah perilaku yang tidak dapat diterima dapat memengaruhi dan dengan cepat mengubah komunitas mereka menjadi lingkungan yang tidak aman yang tidak diinginkan oleh siapa pun. Komunitas ini dapat dikatakan “mudah dibentuk”, karena mereka sedang dalam tahap perkembangan. Akan mudah bagi komunitas berukuran kecil dan menengah untuk beradaptasi dan mengadopsi UCoC, yang akan memandu mereka untuk membangun budaya yang membuat setiap anggota atau kontributor bertanggung jawab atas perilaku mereka di ruang wiki. Hal ini dalam jangka panjang akan menghasilkan suasana saling percaya, inklusif, dan lingkungan yang aman bagi semua orang untuk dapat bertumbuh.
Claudia Lo
Salah satu hal yang menjadi perhatian kami kami adalah memastikan bahwa kami memberikan perhatian, waktu dan ruang yang cukup untuk masalah-masalah yang dihadapi oleh proyek wiki yang berukuran lebih kecil atau sedang, yang mungkin tidak memiliki jaringan yang berkembang atau luas dari struktur penegakan seperti ini yang mungkin telah mereka buat. Menurut saya, kita harus mencoba untuk benar-benar melihat perspektif tersebut dan memahaminya serta memahami tantangan-tantangan tersebut dan melihat bagaimana cara kita dapat mendukung mereka. Dalam konteks ini, itu berarti: silakan datang, silakan memilih [dalam ratifikasi Piagam Penegakan].
Ruby D-Brown
Kami selalu memiliki kekhawatiran besar ketika berbicara tentang komunitas yang berukuran kecil. Anda tahu, mereka sering berkata, “Suara saya tidak masuk dalam hitungan.” Namun, coba lihatlah – kami memiliki banyak komunitas kecil yang tersebar di seluruh dunia. Jika semua komunitas ini bergabung bersama, mereka bahkan mungkin lebih kuat daripada satu komunitas besar yang selama ini kita pikirkan. Jadi kami ingin mengajak Anda semua untuk ikut serta. Suara Anda akan didengar. Suara Anda penting.
Anda dapat menonton sesi perbincangan secara lengkap di YouTube.
Bagaimana cara saya memberikan suara?
Halaman informasi untuk pemilih di Meta-wiki menguraikan cara memilih dalam pemungutan suara menggunakan SecurePoll. Pastikan untuk juga membagikan informasi ini kepada anggota komunitas Anda. Kami ingin mendengar dari sebanyak mungkin kontributor proyek Wikimedia.
Kapan pemungutan suara ditutup?
Pemungutan suara ditutup pada hari Selasa, 31 Januari pukul 00:00 UTC.
Di mana saya dapat mempelajari hal ini lebih lanjut atau mengajukan pertanyaan?
Silakan kunjungi halaman proyek UCoC di Meta-wiki.
Can you help us translate this article?
In order for this article to reach as many people as possible we would like your help. Can you translate this article to get the message out?
Start translation