Apakah Anda pernah menginginkan adanya sebuah fitur atau alat baru yang akan memudahkan penyuntingan di wiki? Agar proyek-proyek Wikimedia tumbuh dan berkembang, sukarelawan membutuhkan perangkat lunak yang membantu untuk menulis, mengutip, mengunggah, dan berkolaborasi secara mudah dan lintas bahasa. Tim produk di Yayasan Wikimedia membangun dan merawat perangkat lunak selama bertahun-tahun, dan mengundang kolaborasi dengan sukarelawan untuk membangun, menguji coba, dan melakukan perbaikan. Untuk mendukung kolaborasi ini, Yayasan kini telah membuka kembali salah satu dari saluran utama kami untuk saran dan ide teknis berupa: Community Wishlist.
Harapan Komunitas merupakan forum Wikimedia bagi sukarelawan untuk membagikan ide (yang disebut dengan “permohonan”) untuk meningkatkan cara kerja wiki. Tidak sama seperti yang sebelumnya, daftar permohonan akan selalu dibuka, dan sukarelawan dapat mengajukan permohonan dalam bahasa apa pun. Permohonan harus menggambarkan produk atau tantangan teknis yang sukarelawan hadapi dan memberikan ruang kepada pengembang, perancang, dan insinyur untuk bekerja sama dengan pengguna dalam menemukan solusi bersama. Begitu suatu permohonan masuk, tim Yayasan Wikimedia, pengembang sukarelawan, dan mitra lokal Wikimedia akan meninjau permohonan yang terbuka dan memilih area mana yang akan dikembangkan.
Sukarelawan dapat terlibat dengan Harapan Komunitas pada tiga tingkat: mengajukan, memilih, dan membangun.
- Mengajukan Permohonan: Harapan Komunitas yang baru ini memungkinkan sukarelawan untuk membagikan permohonannya baik dalam teks wiki maupun Penyuntingan Visual, dan menggunakan bahasa pilihan masing-masing. Para sukarelawan juga dapat mengajukan permohonan sebanyak mungkin, kapan pun, tetapi sukarelawan harus masuk ke akun MetaWiki. Berikut ini cara memulainya:
- Kunjungi halaman Harapan Komunitas dan klik “Ajukan Permohonan,” lalu lengkapi kolom-kolom yang wajib diisi
- Judul: judul permohonan Anda
- Deskripsi: masalah yang ingin Anda selesaikan
- Jenis: permintaan fitur baru, perbaikan kekutu (bug), perubahan sistem, atau hal lainnya.
- Proyek: Proyek-proyek Wiki yang berhubungan dengan permohonan.
- Pengguna yang menerima manfaat: Deskripsi tentang kelompok pengguna manakah yang akan mendapatkan manfaat dari permohonan yang terwujudkan
- Pengguna dapat membagikan tiket Phabricator secara opsional.
- Tekan tombol Ajukan. Itu saja!
- Memilih Bidang Fokus: Tim Yayasan Wikimedia akan meninjau permohonan baru berdasarkan relevansi dan kelengkapannya, jika sesuai, akan dikelompokkan ke dalam Area Fokus, yang mewakili kelompok permohonan yang memiliki kesamaan pokok permasalahan. Area Fokus awalnya akan dibuat oleh Yayasan, dan sukarelawan dapat menyumbang suara dan berkomentar pada Area Fokus untuk memberikan tanda peluang-peluang manakah yang perlu diutamakan.
Tim Yayasan Wikimedia kemudian akan mengadopsi Area Fokus sebagai bagian dari Rencana Tahunan. Hal ini merupakan perubahan penting dari daftar permohonan sebelumnya, meskipun beberapa tim Yayasan Wikimedia telah bekerja memenuhi permohonan komunitas (seperti: Mode Gelap, Periksa Suntingan), hal tersebut tidak dikerjakan dengan konsisten dan dalam skala besar. Selanjutnya, daftar permohonan akan berfungsi sebagai saluran utama untuk menentukan kebutuhan teknis komunitas dalam perencanaan tahunan Produk & Teknologi, yang mendasari keputusan alokasi sumber daya dibuat. Mulai tahun 2024-5, Yayasan telah berkomitmen untuk menugaskan setidaknya dua tim (Teknologi Komunitas dan perangkat Moderator) untuk memeriksa Daftar Permohonan, mengadopsi, dan menangani Area Fokus. Ketika kami mengevaluasi umpan balik komunitas pada Area Fokus, tim tambahan juga dapat mengadopsi Area Fokus untuk tahun ini. Pada tahun 2025-2026, kami mengantisipasi lebih banyak permohonan lagi yang terhimpun ke dalam perencanaan tahunan, dengan catatan bahwa tidak setiap permohonan akan dimasukkan ke dalam Area Fokus, dan tidak setiap permohonan atau Area Fokus akan dikerjakan oleh Yayasan.
Kami akan memperkenalkan serangkaian Area Fokus pertama kami dalam acara Wikimania, dan kami mengundang para sukarelawan untuk berkolaborasi dengan kami pada Area Fokus di masa depan.
- Membangun Solusi Teknis. Yayasan, mitra lokal, dan pemangku kepentingan teknis dapat mengadopsi Area Fokus dan terus berkolaborasi dengan kontributor untuk mengembangkan dan membangun ide baru lebih lanjut.
Harapan Komunitas ini sangat berharga untuk membangun pergerakan lintas generasi; dalam rangka membangun perangkat lunak yang berkelanjutan, kami perlu mendengarkan, dan berkolaborasi dengan sukarelawan mengenai tantangan dan peluang untuk meningkatkan produk dan teknologi kami. Siapa saja dalam pergerakan dapat terlibat dengan Permohonan, dan berkolaborasi bersama sesama sukarelawan dan Yayasan Wikimedia untuk membangun perangkat lunak yang lebih baik.
Kami sangat bersemangat untuk membuka kembali Harapan Komunitas bersama Anda, dan tidak sabar untuk melihat masalah dan peluang apa saja yang dapat Anda bagikan satu sama lain.
Can you help us translate this article?
In order for this article to reach as many people as possible we would like your help. Can you translate this article to get the message out?
Start translation